Pamekasan, 03 Januari 2025 – Forum Mahasiswa Kip (FORMASKIP) Sekolah tinggi ilmu syariah As-salafiyah STISA Pamekasan mengadakan acara pelantikan pengurus masa hidmat 2025-2026 sekaligus training mahasiswa KIP yang bertempat di Auditorium STISA dengan tema “Bersama Menginspirasi; Mengokohkan Kepemimpinan dan Kolaborasi Untuk Generasi Emas KIP”

Baca Juga : BENCHMARKING dan Penanda Tanganan Nota Kesepahaman (MOU) STISA Pamekasan dengan IAI AT-TAQWA Bondowoso

Acara ini dimulai pada jam 08:15 sampai 10:30 dengan dihadiri segenap anggota juga beberapa senior dari kepengurusan sebelumnya. acara ini juga dihadiri bapak samsuri selaku WAKA III juga bapak zainudiin selaku pembina formaskip.

Acara dimulai dengan pembukaan oleh saudara badri yunardi, kemudian mengaji ayat suci al-quran oleh saudara ahmad, dilanjutkan meyanyikan lagu Indonesia raya, hymne dan mars STISA yang dipimpin oleh saudari intan kurniawati, sambutan oleh pembina formaskip dan ketua terpilih yakni saudari nabila izzatun nufus, setelah itu pembacaan surat keputusan yang dilanjutkan dengan resepsi pelantikan.

dalam sambutannya pembina menegaskan agar kedepannya formaskip bisa lebih aktif menghidupkan dan memajukan kampus. selanjutnya ketua terpilih menjabarkan visi misinya, meminta dukungan terhadap pengurus dan anggota formaskip.

“saya mau nantinya FORMASKIP mengadakan acara rutin mingguan, bulanan dan tahunan” ucap bapak zainuddin didepan para undangan.

adapun visi dan misi yang disebutkan ketua terpilih adalah visi : sebagai wadah perubahan, mengasah intelektual, dan perkembangan diri bagi anggota. dan misi: 1. menjadikan anggota bahagia yang cinta forum 2. membentuk karakter kompetitif dengan intelektual dan ber-kestisaan.  ” saya meletakkan cinta organisasi pada misi pertama, karena sesuatu yang dilandasi oleh cinta tidak akan terasa lelahnnya, saya harap anggota dan pengurus formaskip dapat mencintai organisasi nya” ujar saudari nabila izzatun nufus.

selanjutnya training dengan pemateri bapak samsuri yang dimoderatori oleh naufal bukhari. dalam penyampaian materi waka III tersebut menjabarkan terkait kepemimpinan, tantangan, dan solusi terkait kepemimpinan.

“dalam menjadi pemimpin kita harus meneladani sifat rasulullah, yang memimpin umatnya dengan akhlak yang sangat baik” kata bapak samsuri ditengah-tengah trainingnya. sedangkan para peserta terpantau sangat antusias menyimak penyampaian beliau.

Leave a Comment